""
Jadwal Kuliah Semester Genap T.A 2023/2024 KLIK DISINI
Toggle Bar

Road to ICITDI 2022: Tip dan Trik Mengelola International Conference dengan EDAS

10 November 2021

Pada hari Senin, 8 November 2021, Fakultas Teknologi Informasi (FTI), Unand, telah melaksanakan sebuah webinar dengan tema Road to ICITDI 2022: Tip dan Trik Mengelola International Conference dengan EDAS. Kegiatan ini diisi oleh pemateri Dr. Novianto Budi Kurniawan, S.ST., M.T., yang saat ini bekerja di Badan Pusat Statistik dan aktif dalam berbagai Conference Committee. Kegiatan webinar ini merupakan rangkaian persiapan untuk pelaksanaan ICITDI 2022 (International Conference on Information Technology and Digital Innovations), yaitu konferensi internasional pertama yang diadakan oleh FTI Unand yang direncanakan akan diselenggarakan pada pertengahan tahun 2022.

 

Hadir sebagai peserta adalah dosen FTI Unand, terutama yang bertindak sebagai panitia ICITDI 2022. Webinar ini dibuka oleh Dekan FTI, Dr. Ahmad Syafruddin Indrapriyatna, ST, MT., dan ketua pelaksana, Dr. Eng Budi Rahmadya.

 

Pada penyampaian materinya, Bapak Dr. Novianto Budi Kurniawan, S.ST., M.T., menyampaikan beberapa hal terkait penggunaan EDAS dalam konferensi internasional, yaitu mengenai Menyiapkan Konferensi, Mengelola Konferensi dengan EDAS, Mengorganisir Konferensi, dan berbagai hal lain terkait pelaksanaan konferensi dengen EDAS. Bapak Novianto juga mencontohkan secara langsung bagaimana EDAS digunakan sehingga peserta webinar terutama yang bertindak sebagai panitia konferensi ICITDI 2022, dapat mempraktekkan penggunaan EDAS secara langsung.

 

Hingga saat ini, FTI Unand telah melaksanakan dua rangkaian webinar dalam rangka persiapan ICITDI 2022, yaitu Workshop IEEE Conference Management dan Tip dan Trik Mengelola International Conference dengan EDAS. Dengan pelaksanaan webinar ini, maka diharapkan pelaksanaan ICITDI 2022 dalam terlaksana dengan baik. (BR)