""
Jadwal Ujian Tengah Semester Genap T.A 2023/2024 KLIK DISINI
Toggle Bar

Pertemuan Pimpinan FTI Unand dengan Orang Tua Mahasiswa Angkatan 2012/ 2017

27 August 2018

pertemuan 12 17 1

Bertempat di Ruang E.1.5 Kampus Unand Limau Manis, pada tanggal 26 Agustus 2018 jam 14.00 - 16.00, telah diadakan pertemuan antara Pimpinan Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Unand dengan sebagian orang tua mahasiswa angkatan 2012/2017. Orang tua mahasiswa angkatan 2012 yang belum lulus dan orang tua mahasiswa angkatan 2017 yang IPK < 2,5 diundang pada pertemuan ini. Tujuan utama dari pertemuan ini adalah upaya Pimpinan FTI untuk mengajak orang tua secara bersama-sama untuk mencegah sanksi akademik setelah kuliah 4 dan 14 semester.

 

Dekan, Wakil Dekan, Ketua/ Sekretaris/ Kaprodi dan Kabag/ Kasubag di FTI hadir untuk bertemu dengan sekitar 10 orang tua mahasiswa angkatan 2012/2017. Kehadiran yang sangat minim dari orang tua mahasiswa angkatan 2012/2017 sangat memprihatinkan Pimpinan FTI. Padahal undangan pertemuan tersebut dilakukan melalui pos tercatat.

Berdasarkan keluhan orang tua yang disampaikan sebelum ini, permasalahan utama dari kegagalan mahasiswa menyelesaikan studi di FTI Unand adalah orang tua tidak dapat memantau kemajuan studi anaknya. Hal ini yang mendasari Pimpinan FTI untuk mengundang orang tua mahasiswa angkatan 2012 yang belum lulus (yang terancam sanksi 14 semester) dan orang tua mahasiswa angkatan 2017 dengan IPK < 2,5 (yang terancam sanksi 4 semester).

pertemuan 12 17 2

Sesuai dengan tujuan pertemuan, maka presentasi dari Pimpinan FTI berfokus kepada langkah-langkah bagaimana FTI bersama orang tua mencegah sanksi 4 atau 14 semester. Penjelasan tentang portal akademik untuk orang tua merupakan hal pertama yang disampaikan Dekan FTI. Jika orang tua mahasiswa dapat memanfaatkan portal akademik ini maka masalah pemantauan kondisi akademik anak dapat dilakukan dengan baik. Pengetahuan tentang kondisi akademik anak diharapkan membuat orang tua dapat lebih berperan untuk meningkatkan prestasi akademik.

Wakil Dekan I kemudian menjelaskan tentang Peraturan Akademik yang berkaitan dengan sanksi akademik. Wakil Dekan III menceritakan kasus-kasus yang sering dihadapi pada mahasiswa-mahasiswa yang mengalami masalah akademik.

Pada bagian akhir pertemuan, orang tua menyampaikan permasalahan-permasalahan yang dihadapai oleh anak-anak mereka. Ketua Jurusan/ Prodi menjelaskan permasalahn masing-masing mahasiswa berdasarkan data di jurusan.

Pertemuan berakhir pada jam 16.20, melebihi dari waktu yang direncanakan. Semoga pertemuan ini memberikan manfaat besar, baik bagi FTI Unand maupun orang tua mahasiswa angkatan 2012/2017, khususnya agar tahun depan tidak ada kasus DO di FTI Unand.

Aamiin Yaa Rabbal ‘Aalamiin...

                                                                                                                                                                          FTI Unand

Read 569 times