Kunjungan mancanegara ini merupakan kunjungan mancanegara Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas dalam kurun waktu dua tahun belakangan ini. Sebelumnya Fakultas Teknologi Informasi Universitas Andalas mendapat kunjungan mancanegara dari Universitas Sains Islam Malaysia pada bulan agustus tahun lalu.
Rombongan yang datang terdiri dari dosen-dosen beserta 17 mahasiswanya. Setelah turun dari bis dari penginapan sekita pukul 08.00 WIB, Rombongan langsung diajak berkeliling sekitar Fakultas Teknologi Informasi. Setelah berkeliling, rombongan langsung diajak ke ruang seminar gedung F Universitas Andalas untuk melakukan serangakaian acara seperti workshop dan sharing session.
Dibuka oleh Dekan Fakultas Teknologi Informasi dengan pengenalan singkat tentang Fakultas Teknologi Informasi dan juga pengenalan Universiti Petronas Malaysia oleh mahasiswanya, Acara dilanjutkan dengan mengadakan Workshop yang di moderatori oleh Dodi Ichwana Putra, MT (Ketua Prodi Sistem Komputer). Penyampaian materi yang pertama dilakukan oleh Dr. Wan Fatimah Ahmad dan dilanjutkan oleh Dr. Eng Rian Ferdian (Sekretaris Jurusan Sistem Komputer). Acara Workshop ini berakhir pada pukul 11.30 WIB.
Selepas sholat jumat dan makan sian, acara kembali dilanjutkan dengan tajuk sharing session. Untuk mahasiswa diadakan pada ruang seminar gedung F dan untuk dosen dilaksanakan di Fakultas Teknologi Infromasi. Setelah melaksanakan sharing acara kunjungan UPM ke Fakultas Teknologi Informasi berakhir. Rombongan UPM meninggalkan Fakultas Teknologi Informasi setelah sholat jumat.