Rombongan tiba di FTI Unand Pada pukul 13.30 dengan mengunakan tiga buah bus pariwisata dan langsung disambut oleh segenap civitas akademika FTI Unand. Rombongan terdiri dari 110 orang mahasiswa dan 10 orang dosen pendamping.
Setelah turun dari bis yang mengantar, selanjutnya rombongan diajak langsung ke ruang seminar Gedung E untuk membicarakan beberapa agenda yang diantaranya adalah
- Mahasiswa mendapat informasi terkait FTI Unand beserta aktifitas akademis yang dilakukan.
- Mendapatkan informasi mengenai tata kelola UKM yang ada di Unand.
- Mendiskusikan tentang bentuk kerjasama yang dapat dilakukan oleh FTI Unand dengan FIK Universitas Lencang Kuning.
Acara ini berakhir pada pukul 15.30, dan rombongan menginggalkan FTI unand setelah selesai memunaikan sholat Ashar.